Trend dalam kehidupan berbagai macam bentuknya.
Misalnya hal yang membuat seseorang menjadi negatif, seseorang mengikuti trend dalam kehidupannya sampai menghabiskan banyak modal. Seperti,mengikuti trend rambut. Seseorang itu akan merubah model rambut nya menjadi seperti apa yang lagi trend di masa itu. Mereka mau menghabiskan uang mereka untuk merubah rambutnya dengan berbagai cara. Misal rebounding, di cat, di bleaching, atau dengan cara apa saja hingga mereka mendapatkan hasil yang mereka inginkan sesuai. Atau contoh lain trend yang sekarang lagi panas-panas nya. Sepeda . Dengan sebuah sepeda, seseorang bisa berubah menjadi 180 derajat. Yang tadinya orang itu lebih memperhatikan dirinya, tapi ketika munculnya trend sepeda itu, orang itu akan lebih memperhatikan kekurangan yang ada pada sepeda nya.
Selain itu juga terdapat sisi positif dari mengikuti trend. Seperti, mereka jadi tahu trend apa saja yang lagi marak, dapat menambah pengetahuan mereka bagaimana dan apa saja cara untuk mengikuti trend-trend tertentu.
Berbagai macam cara mereka lakukan untuk bisa memenuhi atau mengikuti trend yang lagi ada di masa mereka.
Walaupun mereka ingin mengikuti trend tersebut, mereka juga perlu tahu, bahwa dengan mengikuti trend itu tidak perlu sepenuhnya perhatian pada trend tersebut. Karena jika mereka sepenuhnya pada trend, mereka akan rugi sendiri, sudah menghabiskan uang mereka sendiri, menghabiskan waktu untuk memenuhi trend itu. Jadi sebaiknya mereka tidak hanya focus pada sebuah trend, tapi juga perlu memperhatikan bagaimana cara agar tidak terlalu focus dan bisa membagi perhatian ke yang lain.
0 komentar:
Posting Komentar